Sekilas Tentang GPG
GPG atau GNU Privacy Guard, bukan PGP, merupakan perangkat lunak yang mengimplementasikan RFC4880, yang merupakan standar dari spesifikasi OpenPGP. Setidaknya begitu yang dikatakan Wikipedia. GPG, dan perangkat lunak lain yang mengadopsi OpenPGP, digunakan untuk mengamankan komunikasi dengan menggunakan enkripsi. Untuk menggunakan GPG terlebih dahulu kita harus memiliki kunci, yang akan digunakan untuk mengenkripsi dan dekripsi. Untuk membuat pasangan kunci GPG dapat menggunakan baris perintah:
$ gpg2 --full-gen-key
gpg (GnuPG) 2.1.11; Copyright (C) 2016 Free Software Foundation, Inc.
This is free software: you are free to change and redistribute it.
There is NO WARRANTY, to the extent permitted by law.
Please select what kind of key you want:
(1) RSA and RSA (default)
(2) DSA and Elgamal
(3) DSA (sign only)
(4) RSA (sign only)
Your selection?